Minggu, 31 Oktober 2010


Ini adalah Topologi Jaringan. Topologi Jaringan adalah bentuk perancangan baik secara fisik maupun secara logik yang digunakan untuk membangun sebuah jaringan komputer.
Topologi Jaringan ada bermacam macam yaitu Topologi Ring, Topologi Bus, Topologi Star, dan Topologi Peer to Peer. Untuk lebih jelasnya silahkan klik disini



Senin, 11 Oktober 2010

Mobil Masa Depan akan Memiliki 'Mata'

Seiring perkembangan teknologi, berbagai peralatan sehari-hari juga bakal diperkaya dengan alat-alat canggih. Termasuk untuk kendaraan di masa depan yang bakal dipercantik dengan 'mata' untuk melihat kondisi sekitar.

Impian tersebut kini tengah dirajut oleh Intel Corp bekerjasama dengan Neusoft, yang baru saja mendemonstrasikan aplikasi masa depan untuk mobil.

Dilengkapi dengan kamera sebagai mata, dan komputer berbasis processor multi-core sebagai otaknya. Mobil masa depan ini akan memiliki kemampuan mengidentifikasikan kendaraan lain dan penjalan kaki yang terlalu dekat lebih akurat.

Dari keterangan tertulis yang diterima detikINET, Sabtu (21/6/2008), mobil ini juga diklaim dapat memperingatkan pengemudi atau mengambil alih kemudi untuk tindakan pengamanan agar mencegah terjadinya kecelakaan.

Jenis visual computing seperti ini akan membutuhkan kemampuan komputasi yang sangat besar, dan memberikan tantangan dalam hal pemrograman parallel (request proses multiple dan simultan).

Demo pada mobil ini memanfaatkan riset programming Intel Ct, bahasa pemrograman C/C++ yang dikembangkan di lab Intel, yang memungkinkan program dapat berjalan secara mulus pada skalabilitas dengan menggunakan 2 hingga 8 core, untuk mengolah proses pencegahan kecelakaan tanpa memerlukan kode ataupun compiler tambahan.

Desain Masa Depan Netbook Dan Smartbook

concept_design_1

Bosan dengan desain laptop itu-itu saja? Hmmm, mari kita sedikit cuci mata dengan desain konsep yang dibuat oleh pihak Freescale. Ini mungkin salah satu dari sekian banyak desain konsep netbook dan smartbook masa depan.

concept_design
Menarik memang melihat perkembangan dunia telekomunikasi selalu saja ada pembaharuan. Apalagi di bidang komputerisasi. Berbagai bentuk menarik kini justru membuat kita bingung dengan pilihan mana yang terbaik untuk kita. Membayangkan masa depan mungkin akan ada lagi jenis dan generasi baru laptop yang dapat menemani keseharian Anda. Bentuknya kalau diliat seperti sebuah layar saja, bukan lagi seperti laptop yang ada saat ini. Namun kalau dilihat dari gambar di atas, kita bisa membayangkan kalau laptop tersebut memiliki layar sentuh. Hmmm. Cukup menarik yah.

Teknologi Masa Depan Yang Peduli Lingkungan

Kapal Berenergi Mandiri Untuk Membersihkan Sungai

Membersihkan Air Sungai Dengan Bio Filtrasi
Kapal berikut ini selain bisa menghasilkan energi listrik dan penggerak sendiri, bisa juga berfungsi untuk membersihkan sungai dari polutan dan kontaminan. Energi diperoleh dari sinar matahari yang dirubah menjadi listrik pada panel surya yang terletak pada sebagian atapnya. Selain panel surya pembangkit tenaga listrik, kapal ini juga memanfaatkan arus sungai untuk memutar turbin hidro yang juga bisa menghasilkan listrik.
Tenaga Surya Dan Turbin Hidro Digunakan Untuk Menghasilkan Listrik
Sebagian bagian luar kapal juga dilapisi dengan titanium dioksida yang bereaksi dengan sinar ultra violet dari matahari guna melakukan membersihkan air sungai. Air dari sungai dipompa masuk ke dalam filtrasi bio untuk membersihkannya dari polutan dan kontaminan.
Taman-taman Tematik Di Dalam Taman Terapung

Di dalam kapal ini juga terdapat taman, sehingga bisa juga disebut taman terapung. Entah apa fungsi taman di dalamnya dengan tujuan pembersihan sungai. Mungkin saja taman di dalamnya ini untuk fungsi edukasi setiap kapal mampir di kota-kota besar.

Ruang Kelas Masa Depan


Multi-touch screen saat ini menjadi sebuah teknologi yang sangat menarik perhatian. Teknologi yang dipopulerkan Apple dengan iPhone dan iPod Touch ini merupakan sebuah inovasi yang mampu menciptakan sebuah trend layar yang sangat berguna. Hal inilah yang kemudian membuat para peneliti universitas Durham di Inggris tertarik untuk mengembangkan teknologi multi-touch untuk dunia pendidikan yang ia beri tema “the world’s first interactive classroom”.
Media pembelajaran baru ini menggunakan interactive multi-touch desks layaknya iPhone versi Jumbo. Sebuah perangkat yang ia padukan dengan SynergyNet framework ini dibangun dari basis gaming engine jMonkey. Rumornya software yang digunakan untuk multi-touch desk ini nantinya berbasis open source yang memungkinkan setiap orang untuk melakukan coding sesuai dengan kebutuhannya.
Jika teknologi ini diterapkan untuk pembelajaran anak, tentunya mereka akan semakin senang bermain yang tanpa ia sadari sambil belajar. Sayangnya teknologi ini baru dikembangkan di Inggris yang bahkan sampai saat ini pun belum ada keterangan kisaran harga perangkat ini.

wii2 seri wii terbaru kayak apa ya


nittendo wii mungkin membuat revolusi dengan menggunakan nuchuck tapi itu tidak membuat nittendo puas
nitendo mempunyai konsep baru dengan menggunakan mind controlledmenggunakan pikiran

ini adalah termasuk teknologi masa depan yang di isukan dengan wii headset accesory menguunakan brainwaves untung mengontrol karakter anda dan juga menggunkan earphone yang sudah built in

dan juga wii remote juga dibuat lagi dengan 1 tombol

brain wave techonology sudah dibuat menjadi relita denagn emotiv system
hah toilet pintar ada pc nya lagi?





Produk toilet yang satu ini disebut sebagai "toilet pintar" (Intelligence Toilet) karena memang toilet buatan antar kerjasama Toto dengan Daiwa Housing bukan sekedar untuk "tempat penampungan".

Produk "New II" ini sudah dilengkapi dengan berbagai peralatan kesehatan seperti untuk mengetes diabetes (melalui urin), tekanan darah, berat badan sampai BMI (Body Mass Index) yaitu perhitungan berat seseorang yang dikaitkan dengan tinggu badan.







Menurut sumber yang ada, semua data yang ada nantinya akan berguna bagi para wanita untuk melakukan pengecekan terhadap siklus mensturasi dan memang toilet ini lebih dikhususkan untuk para wanita walaupun pria juga bisa sih.

Hebatnya, semua data yang didapat akan ditransfer melalui kabel LAN ke dalam komputer PC. notebook di rumah anda.

Gimana terkesan engga dengan toilet canggih ini? Kalau mau, "The New II" akan segera dijual dengan harga US$ 6.100 (setara dengan 65 juta rupiah).

Jangan berpikir bahwa toilet seperti ini tidak akan laku karena harganya yang "mencekik leher" karena menurut data penjualan yang ada di Daiwa Housing, untuk seri "Intelligence Toilet" sebelumnya, dari tahun 2005, mereka telah menjual sebanyak 10.000 unit, bukan jumlah yang sedikit bila melihat harganya yang mahal itu.

Sabtu, 09 Oktober 2010

Mobil Masa Depan Peugeot Metromorph
Satu lagi desain kendaraan masa depan dari pabrikan Peugeot, Perancis. Berangkat dari kebutuhan kendaraan ramah energi dan makin terbatasnya lahan parkir kota besar di masa depan maka diciptakanlah konsep mobil unik ini. Kalau Anda pernah lihat film Minority Report-nya Tom Cruise, mungkin Anda tidak akan asing lagi.




Didesain oleh Roman Mistiuk, konsep Peugeot Metromorph mirip seperti karakter-karakter di film Minority Report-nya Tom Cruise. Konsep ini juga mengambil ide dari karakter Transformers.



Kendaraan masa depan ini bisa dioperasikan dalam dua mode: pertama sebagai mobil listrik bertenaga baterai sekaligus sebagai balkon!


Mobil ini bisa merayap dan memanjat di dinding bangunan dan parkir tepat di depan jendela apartemen Anda. Hal ini merupakan solusi atas makin terbatasnya lahan parkir di masa depan seiring dengan makin crowded-nya kota besar.


Kendaraan ini untuk dua orang dan joknya bisa berotasi pada suatu sumbu yang menjaga pengendaranya vertikal mengikuti orientasinya.

BlackPad Tablet RIM BlackBerry OS QNX. Kabar mengenai Blackpad tablet terbaru dari Research in Motion (RIM), yang seharusnya berfungsi sebagai smartphone utama terhubung ke Internet melalui BlackBerry. Hal ini diasumsikan bahwa namanya BlackPad, dengan konfigurasi teknis sebagai berikut: 9,7 inch layar, WiFi dan Bluetooth.

BlackPad Tablet RIM BlackBerry OS QNX

RIM Blackberry Blackpad Tablet

Menurut sumber, RIM BlackBerry BlackPad tablet merupakan OS khusus yang dirancang oleh QNX Software Systems. QNX adalah perusahaan yang diakuisisi oleh RIM pada bulan April 2010 dan spesialisasi dalam sistem komunikasi untuk navigator dalam mobil. Lihat Video RIM Blackberry BlackPad tablet terbaru.

Namun, QNX dapat menciptakan sebuah merek OS baru dan asli, dalam upaya untuk membedakan Blackpad dari para pesaingnya. Kemungkinan untuk menciptakan aplikasi mobile, BlackPad tablet harus terkait erat dengan layanan RIM BlackBerry, terutama dengan pesan sistem, tetapi harus melengkapi Blackberry OS 6.

Menurut informasi, Research in Motion (RIM) akan memperkenalkan Blackberry BlackPad tablet terbaru ini pada bulan November 2010. Tapi sayangnya tidak menyebutkan secara eksplisit, kita tunggu info spesifikasi BlackPad Tablet RIM BlackBerry OS QNX lengkapnya. Sumber terkait RIM Blackberry BlackPad Tablet.

Jumat, 01 Oktober 2010

Android MID Acho C901 TFT Layar Touchscreen Resistif. Produsen Cina portable media player mengumumkan Android MID terbaru Acho C901. Perangkat yang terlihat cukup biasa ini dilengkapi fitur 7-inci 800 x 480 TFT layar touchscreen resistif, sebuah chipset RK2080 Rockchip, konektivitas Wi-Fi, built-in trackball untuk memungkinkan Anda menavigasi dengan mudah.

Acho C901 Android MID

Android MID Acho C901 TFT Layar Touchscreen Resistif

Acho C901 Android MID berjalan pada Android OS, memiliki kemampuan yang baik pada video, mampu bermain MKV (H.264), AVI, RM, RMVB, FLV, MP4 video. Mendukung 720p HD pemutaran video. Acho C901 mungkin bisa disebut MID RK2080 lain Rockchip MID powered.

Sayangnya Informasi lain masih belum tersedia, seperti tanggal rilis, harga dan Spesifikasi lengkap dari Acho C901 Android MID TFT Layar Touchscreen Resistif ini. Kita tunggu informasi detail dari perangkat terbaru ini mendatang.

Luar Biasa ! Bus Raksasa ada di Cina


(nydailynews.com)
Bus ajaib berukuran raksasa di China terbukti bisa diproduksi. Bus itu bisa mengurangi kemacetan lalu lintas hingga 30% dan lebih murah dari kereta bawah tanah.
Kelompok kerja yang dipimpin oleh Profesor Zhang Jianwu dari School of Mechanical Engineering di Shanghai Jiao Tong University memulai penelitian dan membuktikan benar, kata Song Youzhou, pencipta kendaraan itu dan pimpinan Shenzhen Huashi Parking Equipment Company (SHFPE).

Bus kangkang itu menjangkau 2 jalur lalu lintas dengan ketinggian 4,5 meter. Bus ini akan digunakan pada jalan utama di kota dan akan mengurangi kemacetan lalu lintas jalan 20% sampai 30%, menurut Song.
Bus itu akan melaju pada jalur khusus dan mobil bisa melewati bagian bawahnya. Bus bisa membawa 1.400 penumpang dan dapat melaju dengan kecepatan 60-80 km per jam.

Biaya manufaktur dan pembangunan fasilitas jalan bus ini sekitar 50 juta yuan (Rp 66 miliar) per kilometer, atau sekitar sepersepuluh biaya pembangunan jalur bawah tanah dengan panjang yang sama.
Waktu yang dibutuhkan untuk membangun jalur ini 3 kali lebih cepat dari pembangunan jalur bawah tanah.
Estimasi produk ini senilai 1 triliun yuan (Rp 1,3 biliun) dan akan menjadi ganti sistem bus bawah tanah, menurut penciptanya.

Kendaraan bebas emisi ini membutuhkan 700 volt listrik dan disediakan oleh energi matahari. Cetak biru kendaraan ini telah dikirimkan ke manufaktur mesin pembakaran di kota Changzhou, provinsi Jiangsu dan produser rel kereta di kota Shijiazhuang, provinsi Hebei.

Kedua manufaktur ini merupakan cabang China South Locomotive & Rolling Stock Corporation Limited (CSR), sebuah manufaktur lokomotif listrik milik negara.

Song mengatakan dia belum menerima respon dari kedua manufaktur ini. “Jika semuanya berjalan lancar, bus ini akan beroperasi tahun depan,” katanya.

Jika berhasil diluncurkan, bus kangkang ini akan mengurangi kemacetan lalu lintas. Pada tahun 2009, populasi penduduk Cina mencapai 620 juta dengan jumlah kendaraan 63 juta. Kemacetan di kota seperti Beijing dan Shanghai sangat menyeramkan dan banyak kesulitan saat mencari lahan parkir.

Luo Jiade, profesor sosiologi Tsinghua University merasa skeptis akan ciptaan ini. “Kota seperti Beijing telah memiliki sistem bus bawah tanah, akan sulit mengintegrasikan transportasi umum ini ke dalam jaringan yang sudah terorganisir,” katanya.

“Harus ada rencana masak sebelum bus kangkang ini ditambahkan ke sistem transportasi yang sudah ada.